01 April 2024

Sunscreen SPF 50 Untuk Umur Berapa? Cek Infonya Disini!

Kamu masih belum tau manfaat sunscreen untuk kulit? Atau kamu sudah rajin menggunakannya tapi minim informasi seputar sunscreen yang digunakan? Sini, kita belajar bareng seputar dunia sunscreen. Jadi, menurut Healthline, penggunaan sunscreen setiap hari sesuai anjuran dermatolog bermanfaat mengurangi risiko kerusakan kulit, mulai dari penuaan dini hingga yang terburuknya yakni kanker kulit. Dermatolog juga menyarankan untuk menggunakan sunscreen dengan minimal SPF 30 yang disesuaikan dengan jenis kulit, sementara SPF 50 memberikan tingkat perlindungan tinggi. Mungkin ada di antara kalian yang bertanya-tanya, sebenarnya apa sih makna sunscreen SPF 50 itu? Apakah terdapat aturan seperti untuk umur berapa atau untuk jenis kulit apa? Agar lebih mengetahui perihal sunscreen ber SPF dengan segala tingkatannya, langsung saja kita ulik bersama hal-hal yang penting untuk diketahui di bawah ini.

Pentingnya Mengenal SPF yang Tepat Untuk Semua Usia

Meski identik dengan perawatan kecantikan kulit, kegunaan sunscreen tidak memandang pria atau wanita, anak-anak atau dewasa, dan segala warna kulit. Itu artinya peran sunscreen amat penting bagi kesehatan kulit setiap orang. Zat yang membuat sunscreen begitu istimewa yakni adanya teknologi SPF. Lalu apa itu SPF?

Sederhananya, Sun Protection Factor (SPF) adalah formula pada sunscreen yang mampu melindungi kulit dari paparan negatif UVA dan UVB. Semakin tinggi tingkat SPF yang terkandung, perlindungan yang diberikan juga semakin maksimal. Contoh, sunscreen berlabel SPF 15 berarti dapat memberikan perlindungan sekitar 15 kali lebih efektif memproteksi kulit dari sinar UV. Itu artinya bila sunscreen ber SPF 30, kinerjanya jauh lebih baik daripada SPF 15 dan seterusnya.

Lebih lanjut dijelaskan oleh The American Academy of Dermatology, selain menyesuaikan jenis kulit, sunscreen SPF sebaiknya juga menyesuaikan usia penggunanya. Untuk bayi, dimulai dari usia 6 bulan ke atas dengan kadar SPF minimal 30 sampai 50 dengan tipe krim berbahan gentle, dan tidak menimbulkan efek alergi untuk kulitnya yang masih sensitif. Sedangkan bagi orang dewasa, disarankan mencari sunscreen berlabel "broad spectrum", "UVA/UVB protection", "multi-spectrum" atau teknologi PA dengan kadar SPF minimal 30 dan sangat direkomendasikan SPF 50.

Bingung Pilih SPF 15, 25, 30 atau 50? Kenali Perbedaanya!

Menentukan SPF mungkin menimbulkan kebingungan bahkan perdebatan karena adanya perbedaan. Agar tak lagi simpang siur, berikut adalah perbedaan antara angka-angka di belakang istilah SPF yang perlu kamu perhatikan.

SPF 15 dapat memberikan perlindungan sekitar 93 persen dari radiasi sinar UVB, sementara SPF 30 meningkat dan memberikan perlindungan kulit sekitar 97 persen. Untuk SPF 50, efektivitasnya mampu mencapai angka 98 persen menangkal radiasi UV dan termasuk kadar tertinggi dalam nilai SPF.

Pernyataan kulit normal hanya mampu bertahan selama 10-15 menit di terik hari merupakan fakta. Namun, yang seringkali salah paham terkait skala angka pada SPF yang mana diartikan sebagai indikator waktu efektif zat dalam sunscreen mampu melindungi kulit. Menurut Food and Drug Administration (FDA), perhitungan tersebut tidak dapat dijadikan patokan, ya.

Sebagai contoh, SPF 15 diklaim mampu memberikan perlindungan selama 1,5 jam, lantas itu artinya SPF 50 mampu melindungi hingga 8 jam bebas dari sunburn. Lalu, bagaimana bisa kulit terhindar begitu lamanya sementara dermatolog menyarankan untuk reapply sunscreen setiap dua jam? Nah, maka dari itu pemahaman tersebut keliru, sebab sunburn tetap bisa terjadi meski kulit sudah dilindungi sunscreen ber SPF tinggi sekalipun. Pembedanya hanya pada kadar SPF dan efektivitasnya melindungi kulit, sedangkan durasi lama ketahanannya bergantung pada setiap kegiatan individu. 

Pada dasarnya sistem kerja SPF yakni memberikan perlindungan.Perihal ketahanan, semua sunscreen butuh diaplikasikan kembali. Apalagi bila kamu tipikal mudah berkeringat atau kerap berkegiatan di dalam air, sebaiknya reapply lebih sering.

Rekomendasi Sunscreen SPF 50 Terbaik Untuk Semua Usia Hingga Bayi

Setelah meluruskan mitos mengenai SPF dan juga menjawab pertanyaan sunscreen SPF 50 untuk umur berapa, kini saatnya kamu mengetahui rekomendasi sunscreen terbaik nomer 1 di Jepang selama 21 tahun berturut-turut yang dapat kamu sesuaikan dengan jenis kulit dan approved mengandung SPF 50+. Apa saja? Berikut ini listnya:

1. Anessa Gold Series SPF 50+ PA++++ (Best Seller)

ANESSA Gold Series memiliki keunggulan double defense technology, melindungi kulit 2x lebih kuat dari paparan sinar UVA dan UVB meski diterpa panas hebat, air, dan keringat. Teknologi rubbing-resistant dan super waterproof memberikan perlindungan ekstra yang tahan lama dan tidak luntur meskipun terkena permukaan benda atau air, sehingga sangat aman untukmu yang aktif berkegiatan. 

Dengan kandungan 50% skincare ingredients seperti kolagen dan asam hyaluronic untuk memberikan ekstra lembab, ekstrak yellow flower complex, edelweiss, dan kyoto uji green tea untuk melawan radikal bebas penyebab penuaan dini. Terdapat 3 jenis sunscreen untuk varian Gold: ANESSA Perfect UV Skincare Milk SPF 50+ PA++++ untuk kulit normal dengan tampilan akhir velvety matte finish, ANESSA Perfect UV Skincare Gel SPF 50+ PA++++ untuk kulit kering sehingga nampak segar terhidrasi, dan ANESSA Perfect UV Skincare Spray SPF 50+ PA++++ yang mengusung desain simple, travel dan reapply friendly.

2. Anessa Brightening UV Gel SPF 50+ PA++++

Untukmu yang ingin mendapatkan manfaat mencerahkan kulit, sunscreen ANESSA Brightening UV Gel dengan efek tone up memberikan powerful UV protection ber SPF 50+ dengan kategori PA++++ menjadikannya broad spectrum tertinggi tanpa rasa berat dan lengket sedikitpun. Mengandung bahan perawatan kulit M-Tranexamic Acid berfokus pada pemutihan kulit menghasilkan tampilan kulit yang segar bercahaya dan mengurangi flek hitam, hasilnya dapat terlihat hanya dalam 2 minggu. Sunscreen ini dilengkapi dengan teknologi tahan dari gesekkan dan air sehingga lebih tahan lama memberikan perlindungan. 

3. Anessa Perfect UV Mild Milk Untuk Kulit Sensitif dan Bayi SPF 50+ PA++++

Berikan perlindungan maksimal untuk sang buah hati tercinta dengan ANESSA Perfect UV Mild Milk SPF 50+ PA++++. Menghadirkan sensasi ringan dan lembut di kulit tanpa zat berbahaya, Mild Milk dapat digunakan dengan aman mulai dari bayi dan anak usia 6 bulan. Adanya super hyaluronic acid dibantu teknologi Smooth Protect efektif menjaga kulit anak tetap lembut dan lembab tanpa rasa lengket di kulit sehingga tidak mengganggu kenyamanan anak saat bermain. Diperkaya ekstrak bunga peony yang berkhasiat melawan bakteri dengan adanya formula anti-inflamasi. Tidak perlu khawatir saat anak bermain di bawah matahari atau berkeringat, adanya Aqua EX Booster Technology memberikan perlindungan ekstra dan merata bahkan saat terpapar air, keringat, atau gesekan dengan permukaan benda. 

4. Anessa Day Serum SPF 50+ PA++++

Untukmu yang berjenis kulit kombinasi dan ingin fokus memperbaiki skin barrier, komposisi ANESSA Day Serum SPF 50+ PA++++ bisa kamu andalkan. Sunscreen sekaligus serum tone up ini mengandalkan esensi energi spirulina yang dikembangkan menjadi sebuah teknologi Sun Dual Care yakni mengubah sinar matahari yang terserap kulit menjadi manfaat kecantikan seperti memperkuat skin barrier secara optimal hanya dalam waktu 2 minggu. Dengan formula ringan dan kandungan 50% skincare ingredients yang menjaga kelembaban hingga 12 jam, meningkatkan kekenyalan, dan meremajakan kulit. Formula tersebut ringan, tidak menyumbat pori-pori, tahan air, dan tidak luntur meski tergesek dengan permukaan benda. 

Setelah tahu makna, fungsi, serta fakta dan mitos seputar SPF, yuk lebih bijak memilih sunscreen sesuai dengan jenis kulit dan usia. Bila menginginkan hasil yang pasti-pasti saja untuk kulitmu atau kulit anak, jelas racikan dan teknologi yang ditawarkan sunscreen ANESSA tidak ada duanya! Dapatkan produk yang sesuai dengan kebutuhan kulitmu dengan mengunjungi website resmi anessa.id atau langsung check out melalui ecommerce kepercayaanmu.