13 October 2023

8 Urutan Pemakaian Skincare yang Benar Untuk Sehari-Hari, Wajib Tahu!

Memiliki kulit wajah yang sehat tentunya merupakan dambaan banyak orang. Untuk mewujudkannya, maka salah satu cara yang sering dilakukan adalah dengan menggunakan skincare. Namun apakah kamu sudah mengetahui urutan pemakaian skincare yang benar?

Mengetahui urutan pemakaian skincare yang benar terutama bagi seorang pemula, tentunya sangatlah penting. Hal tersebut karena dengan mengetahui urutan pemakaian skincare, maka akan semakin memaksimalkan manfaat skincare yang kamu gunakan, agar dapat terserap dengan baik ke dalam kulit kamu.

Secara garis besar, urutan pemakaian skincare yang tepat adalah dimulai dengan membersihkan wajah terlebih dahulu secara maksimal, lalu diakhiri dengan menggunakan sunscreen agar kulit terlindungi dari bahaya sinar UV.

Seperti apa urutan pemakaian yang tepat simak informasi dari saya selengkapnya berikut ini : 

1. Micellar Water/Make-Up Remover

Urutan pemakaian skincare yang pertama adalah membersihkan wajah dari kotoran, minyak dan juga debu, terutama ketika kamu tiba di rumah dan sering beraktivitas di luar ruangan.

Selain ketika tiba di rumah setelah beraktivitas di luar ruangan, kamu juga disarankan membersihkan wajah pada pagi dan malam hari, karena hal tersebutlah, maka kamu disarankan untuk membersihkan wajah minimal dua kali sehari.

Untuk hasil yang lebih maksimal, kamu bisa menggunakan teknik double cleansing untuk membersihkan wajah. Teknik double cleansing ini adalah dengan menggunakan micellar water atau make-up remover ,lalu kemudian menggunakan Facial Wash.

Baik micellar water atau make-up remover, keduanya akan bekerja membersihkan wajah kamu dengan lebih dari kotoran, minyak dan juga debu, sehingga nantinya produk skincare pada tahap selanjutnya dapat menyerap dengan maksimal.

2. Facial Wash

Urutan memakai skincare yang kedua setelah menggunakan micellar water atau makeup remover adalah menggunakan facial wash.

Tujuan menggunakan facial wash pada tahap ini adalah untuk memastikan semua kotoran, minyak, dan juga debu bisa terangkat atau bersih secara sempurna. Selain itu juga dengan menggunakan facial wash, akan membuat kulit wajah kamu menjadi lebih segar.

3. Toner

Setelah memastikan seluruh kotoran, minyak, dan juga debu secara sempurna atau bersih secara total, maka urutan pemakaian pemakaian skincare yang selanjutnya adalah menggunakan toner.

Penggunaan toner dapat mengangkat sel kulit mati yang pada wajah kamu, dan dapat membantu mengembalikan kadar pH pada kulit wajah kamu. 

Cara menggunakan toner ini adalah dengan menggunakan kapas, lalu kemudian mengusapnya secara lembut dan merata ke seluruh bagian kulit wajah kamu.

4. Essence

Urutan pemakaian skincare yang selanjutnya adalah dengan menggunakan essence. Essence sendiri adalah salah satu produk skincare yang dapat membantu mengembalikan kelembaban pada kulit wajah secara optimal.

Memiliki tekstur yang cair dan juga ringan, dan dapat menghidrasi kulit kamu, agar kulit dapat lebih optimal dalam menyerap nutrisi serta manfaat pada produk skincare selanjutnya.

Cara menggunakan essence ini adalah dengan cara menuangkan 2 sampai 3 tetes essence pada telapak tangan kamu, lalu menepuk-nepuknya pada wajah yang masih lembab. Lakukan pada bagian dahi lalu kemudian ke bagian area pipi, dan diakhir pada bagian dagu.

Setelah itu, tunggulah essence hingga menyerap sempurna. Setelah essence menyerap sempurna, kamu dapat melanjutkan perawatan wajah kamu dengan menggunakan serum.

5. Serum

Setelah menggunakan essence, urutan pemakaian skincare selanjutnya adalah dengan menggunakan serum. Pada bagian menggunakan serum ini, merupakan salah satu bagian perawatan wajah yang cukup penting untuk kamu perhatikan.

Hal tersebut karena saat ini ada berbagai macam serum yang dapat kamu pilih sesuai dengan keinginan dan masalah pada wajah kulit kamu. Penggunaan serum yang tepat, tentunya akan sangat bermanfaat untuk mengatasi berbagai masalah pada kulit wajah kamu.

Cara menggunakan serum ini hampir sama dengan cara menggunakan essence. Cara menggunakan serum adalah dengan menuangkan secara perlahan dan dengan takaran yang cukup, bisa langsung pada bagian kulit wajah, atau telapak tangan, lalu kemudian menepuk-menepuknya secara perlahan agar meresap sempurna ke dalam kulit wajah.

6. Masker (Sheet Mask)

Setelah memastikan serum menyerap sempurna ke dalam kulit wajah, maka kamu dapat  melanjutkannya dengan menggunakan masker wajah atau sheet mask. Untuk sheet mask ini, kamu dapat menggunakannya tiga kali dalam seminggu atau jika kamu memang memiliki kebutuhan khusus, seperti untuk mengatasi kulit kering, atau masalah kulit lainnya.

Untuk penggunaan sheet mask ini cukup mudah, kamu bisa langsung mengaplikasikan sheet mask ke kulit wajah dengan cara ditempelkan, kemudian diamkan selama 10 sampai 15 menit. Setelahnya, lepas sheet mask tepuk perlahan kulit wajah kamu.

7. Moisturizer/Pelembab

Setelah menggunakan sheet mask, urutan pemakaian skincare selanjutnya adalah dengan menggunakan moisturizer atau pelembab. Saat ini, banyak orang yang masih bertanya, apakah menggunakan moisturizer dahulu atau sunscreen terlebih dahulu? Jawaban dari pertanyaan tersebut adalah moisturizer terlebih dahulu.

Perlu kamu ketahui, moisturizer atau pelembab tidak hanya diperuntukan bagi pemilik kulit kering saja, namun kamu juga perlu menggunakannya untuk menenangkan dan menjaga kelembaban kulit wajah.

Selain itu juga perlu kamu ketahui pelembab dapat membantu kamu mengatasi beberapa masalah kulit yang sedang kamu hadapi.

8. Sunscreen

Tahap terakhir dari urutan pemakaian skincare yang tepat adalah dengan menggunakan sunscreen. Sunscreen menjadi produk perawatan wajah yang sangat penting untuk kamu gunakan agar kulit kamu terlindung dari sinar UV yang berasal dari matahari.

Ada beberapa bahaya sinar UV bagi kulit kamu, beberapa diantaranya adalah seperti dapat memicu penuaan dini, kulit menjadi kusam, membuat warna kulit menjadi tidak merata, kulit terbakar, dan bahkan bisa menyebabkan kanker kulit. Dengan berbagai bahaya dari sinar UV tersebut, maka sangat penting bagi kamu untuk menggunakan sunscreen sebagai bagian dari skincare dan perawatan kulit harian kamu.

Sebagai rekomendasi terbaik, kamu bisa menggunakan berbagai produk sunscreen dari Anessa seperti Anessa Perfect UV Skincare Milk, Anessa Brightening UV Gel, dan masih banyak pilihan lainnya yang dapat kamu sesuai dengan keinginan dan kebutuhan kulit kamu.

Selain sudah mempunyai SPF 50+ dan PAA++++, Anessa juga mengandung 50% skincare ingredients, sehingga selain melindungi dari bahaya sinar UV namun juga memberikan nutrisi untuk kulit kamu agar tetap terlihat sehat dan berseri sepanjang hari.

Berbagai varian product sunscreen dari Anessa tersebut merupakan sunscreen dengan teknologi Auto Booster yang memberikan perlindungan UV secara kuat dan merata ke seluruh kulit ketika terkena kelembaban, panas, air, dan keringat. Selain itu, sunscreen Anessa juga super waterproof, sehingga tidak mudah luntur bila terkena air, termasuk air keringat.

Perbedaan Urutan Pemakaian Skincare Pagi, Siang dan Malam, Wajib Ketahui!

Setelah mengetahui urutan pemakain skincare yang tepat, tahukan kamu bahwa terdapat perbedaan antara urutan pemakaian skincare pada pagi hari, pada siang hari dan malam hari?

Secara umum, urutan skincare pada pagi hari dan malam hari dimulai dengan cara yang sama, yaitu dengan menggunakan micellar water atau make-up remover, lalu dilanjutkan dengan menggunakan toner, serum dan moisturizer. 

Perbedaan urutan pemakaian skincare pada pagi hari dan malam hari adalah terletak pada bagian akhir urutan pemakaian skincare, untuk pemakaian skincare pada pagi hari, kamu bisa menggunakan sunscreen, sementara untuk malam hari kamu bisa menambahkan product skincare untuk eksfoliasi atau pengangkatan sel kulit mati.

Dari penjelasan tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa penggunaan sunscreen sangatlah penting untuk keseharian kamu. 

Salah satu faktor yang menentukan kualitas sebuah sunscreen adalah SPF dan kandungan skincare yang di dalamnya. Karena hal tersebut, kamu sudah tidak perlu lagi meragukan berbagai produk sunscreen dari Anessa yang sudah mempunyai inovasi terbaru yaitu Teknologi Auto Booster. Teknologi ini mampu memberikan perlindungan yang kuat dan merata ketika kulit terpapar panas, air, keringat, hingga kelembapan.

Selain itu, Anessa Sunscreen sudah dilengkapi formula broad spectrum yang terdiri dari SPF50+++ dan PA++++ serta mengandung 50% skincare ingredients. Jadi tidak hanya melindungi dari luar saja, namun bisa merawat sampai bagian lapisan kulit terdalam.

Itulah informasi tentang urutan pemakaian sunscreen dari Anessa kali ini, semoga informasi tersebut bermanfaat untuk kamu. Dapatkan produk Anessa Sunscreen hanya di Official Store Anessa, ya!