17 December 2020

5 Kesalahan yang Sering Dilakukan Saat Pakai Sunscreen

Apakah kamu masih tidak merasakan efek yang maksimal dari pemakaian sunscreen? Percayalah kamu tidak sendirian, karena faktanya masih cukup banyak orang juga merasakannya kok. Kesalahan yang biasa terjadi mulai dari tidak mengaplikasikannya dengan jumlah yang tepat, tidak merata, tidak reapply, hingga tidak menggunakan sunscreen dengan SPF dan PA yang sesuai. Untuk penjelasan lengkapnya, kamu bisa simak lima kesalahan dalam penggunaan sunscreen di bawah ini, ya.

Terlalu Tipis atau Sedikit

Banyaknya produk sunscreen yang dipakaikan ke kulit memang perlu diperhatikan supaya dapat melindungi kulitmu dari paparan sinar UV secara maksimal. Jumlah penggunaan sunscreen yang tepat untuk satu wajah adalah sepanjang 2 jari tangan kamu, jangan kurang dan jangan terlalu berlebihan dari ukuran itu. Pastikan kamu mengaplikasikan sunscreen tidak terlalu tipis atau sedikit ke kulit, serta aplikasikan dengan merata. Apabila kamu tidak mengaplikasikannya dengan cukup, otomatis perlindungannya pun juga kurang maksimal.

Jika kamu takut kalau produk yang dipakai akan membuat kamu tidak nyaman karena kulitmu jadi terasa ‘berat’ dan lengket, kamu bisa percayakan ANESSA Beauty Sunscreen yang memiliki finish sangat ringan serta tersedia dalam 3 tekstur, UV Milk, UV Gel dan UV Spray yang bisa disesuaikan dengan preferensi dan kebutuhan kamu.

Tidak Re-apply Setiap 2-3jam

Kesalahan ini seringkali terjadi dan bahkan mungkin dianggap sepele. Namun, kenyataannya reapply sunscreen adalah hal yang wajib agar kulitmu tetap terlindungi secara maksimal. Perlu diketahui bahwa cara kerja sunscreen ialah menetralisir sinar UV yang menyentuh permukaan kulit. Nah, proses netralisir dari UV filter dari sunscreen akan semakin melemah apabila kulit semakin lama berada di bawah sinar matahari. Maka dari itu sangat disarankan untuk melakukan reapply sunscreen setiap 2-3jam sekali agar mengembalikan perlindungan atas kulitmu.

Nah, bagi kamu yang sedang menggunakan makeup, ANESSA bisa kamu reapply dengan mudah karena teksturnya yang cair bisa menyatu dengan cepat dan anti lengket dengan make up-mu. Selain itu, ANESSA juga mudah sekali untuk kamu reapply setelah berenang ataupun wudhu karena kelebihannya yang super waterproof dan friction free. Tapi kalau kamu ingin yang lebih praktis, ANESSA Perfect UV Spray bisa jadi pilihan yang sangat tepat buat kamu. Selain mudah dibawa kemana-mana, Perfect UV Spray juga mudah untuk diaplikasikan ke kulit dan tentunya lebih higienis.

 

Lupa Mengaplikasikan di Bagian Ini

Kesalahan selanjutnya yang biasa kita lakukan ketika memakai sunscreen adalah tidak mengaplikasikannya ke seluruh bagian tubuh yang memerlukan perlindungan. Biasanya, kita paling sering melupakan beberapa bagian tubuh, seperti kelopak mata, telinga, bibir, dan area leher karena terlalu fokus pada area pipi, dagu dan T-zone. Padahal bagian-bagian itulah yang paling sering terekspos oleh matahari. Maka dari itu, mulai sekarang pastikan untuk memperhatikan cara tepat aplikasikan sunscreen untuk perlindungan maksimal agar terhindar dari photoaging dan masalah kulit lainnya akibat paparan sinar matahari. Plus, jangan lupa juga hal ini berlaku walaupun kamu hanya berada di dalam ruangan, ya! Karena gelombang sinar matahari tetap bisa menembus jendela atau bahkan dalam kondisi cuaca mendung sekalipun.

Menggunakan Sunscreen Hanya Saat di Luar Ruangan

Faktanya, kulitmu juga mampu terpapar sinar UV meskipun kamu berada di dalam ruangan atau ketika cuaca sedang mendung. Sinar UV mampu menembus jendela, kaca atau celah sekecil apapun dan memapar langsung ke kulitmu. Itulah mengapa menggunakan sunscreen setiap hari dan saat cuaca appaun adalah hal yang harus dilakukan.

Memilih sunscreen dengan tingkat SPF dan PA yang tepat juga harus kamu perhatikan. SPF (Sun Protection Factor) dan PA (Protection Guide of UVA) yang tidak sesuai, pasti akan kurang maksimal untuk melindungi kulitmu dari sinar UVB yang dapat menyebabkan masalah kulit secara langsung, seperti kusam, iritasi pada kulit, dan kering. Begitu pula sinar UVA yang bisa memberikan dampak buruk kepada kulit dalam jangka panjang, seperti sunspots, photoaging, atau keriput. Umumnya, kamu bisa menemukan sunscreen dengan SPF 15, 30 hingga 50. Angka dari SPF sendiri berfungsi menangkal radiasi UVB,  semakin besar SPF nya maka semakin besar pula kekuatan perlindungannya. Seperti inilah perbandingan efektivitas tingkat SPF terhadap sinar UV: SPF 15 menahan 93% radiasi UVB, SPF 30 menahan 97% radiasi UVB, dan SPF 50 menahan 98% radiasi UVB.

Kalau kamu ingin sunscreen yang sudah pasti melindungi secara maksimal dengan banyak kelebihannya ya pastinya ANESSA Beauty Sunscreen. Tidak hanya memiliki SPF 50+ dan PA++++, ANESSA juga memiliki Triple Defense Technologies-nya yang bisa melindungi kulit kamu lebih kuat saat terkena panas, air, gesekan dan juga keringat.

Tidak Waterproof

Memilih dan memakai sunscreen yang waterproof adalah hal yang wajib. Sejatinya, sunscreen itu biasanya bersifat ringan dan sangat mudah larut ketika terkena air. Nah, apabila kamu memilih sunscreen yang tidak waterproof, saat kamu berkeringat dan mengusapnya, atau setelah membasuh muka, otomatis perlindungan pun akan langsung hilang. Nah, kabar baiknya ANESSA Beauty Sunscreen memiliki teknologi perlindungan super waterproof sesuai kebutuhanmu. ANESSA memiliki inovasi teknologi bernama Aqua Booster EX Technologies, yang mampu menciptakan veil secara merata dan semakin kuat ketika terpapar air dan keringat. Sehingga, bagi kamu yang senang beach travelling atau berolahraga seperti berenang dan snorkeling, ANESSA Beauty Sunscreen adalah pilihan yang tepat.  Selain itu, adapun kelebihan lainnya yang dimiliki revolutionary sunscreen, yaitu Rubbing Resistant Feature. Teknologi ini membuat beauty sunscreen dari ANESSA tidak mudah hilang/terhapus bahkan saat terkena gesekan baju atau handuk sekalipun. Tapi, sekali lagi ingat untuk tetap reapply setiap 2 sampai 3 jam sekali ya!

Dengan penjelasan lima kesalahan yang sering dilakukan saat memakai sunscreen, semoga untuk kedepannya kamu jadi paham dan tidak mengulangi kesalahan tersebut, ya! Pastikan lagi sunscreen yang kamu pilih memiliki SPF dan PA yang tinggi, bertekstur ringan, memiliki teknologi perlindungan terhadap UV, seperti ANESSA Beauty Sunscreen! Kamu bisa dapatkan beragam varian ANESSA sesuai dengan kebutuhan kamu di platform online ANESSA Official Shop, seperti Sociolla, Watsons, JD.ID, Tokopedia, Shopee, dan BliBli.